Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia

Nonton Film Gratis Subtitle Indonesia
BotamMovie

Kesalahan Dalam Merawat Rambut



Rambut merupakan salah satu aset yang paling berharga bagi perempuan. Namun, kita sering melakukan kesalahan yang membuat rambut menjadi rusak.

Berikut beberapa kesalahan yang kita lakukan dan memberi efek buruk pada kesehatan rambut.

1. Keramas setiap hari
Anda mungkin berpikir pemakaian hairspray, mousse atau gel rambut setiap hari tak akan merusak jika kita setiap hari keramas. Padahal keramas setiap hari justru membuat kelembaban kulit kepala menghilang. Kulit kepala tak bisa lagi memproduksi minya alami yang diperlukan rambut. Sebaiknya keramas dua kali sehari. Pakailah produk hair styling seperlunya. Misalnya saat ingin menghadiri pesta, hal itu membuat Anda tak perlu sering-sering membersihkan rambut.

2. Menyisir rambut terlalu sering
Mitos mengatakan bahwa sering menyisir rambut akan membuat rambut lebih sehat dan berkilau. Padahal jika Anda menyisir rambut terlalu sering, ini malah akan membuat rambut Anda berminyak. Tekanan yang terjadi di kulit kepala saat menyisir akan memancing kulit kepala memproduksi minyak. Alhasil rambut malah terlihat lepek.

3. Mengikat rambut Anda terlalu ketat
Menguncir rambut merupakan tatanan rambut yang paling simpel. Namun bila kunciran Anda terlalu ketat akan menyebabkan kerusakan pada rambut yang  mengakibatkan rambut rontok serta membuat sakit kulit kepala.

Jangan lupa untuk mengubah tatanan rambut. Membiarkan rambut dengan model yang sama dalam jangka waktu panjang akan membuat Anda tampil membosankan.

0 Response to "Kesalahan Dalam Merawat Rambut"

Post a Comment