Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar |
Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar - Tak disangka, es batu ternyata sangat berguna untuk
mempercantik kulit wajah kamu lho. Jika kamu malas pergi ke salon dan ingin
melakukan perawatan wajah yang simple ada baiknya untuk mencoba berbagai jenis
facial es batu ini. Ingin tahu tujuh keajaiban es batu yang bisa kamu coba
sendiri? Cek di sini yuk!
Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar
1. Es Batu Timun, Madu, dan Lemon
Untuk mendapatkan kulit yang cerah, kamu bisa membuat
sendiri facial es batu ini. Caranya cukup mudah. Kamu tinggal mencampurkan air,
timun yang sudah dihancurkan, madu, dan air perasan jeruk lemon. Masukkan
cetakan es dan diamkan dalam freezer.
Untuk menggunakannya, keluarkan es batu cetakan.
Diamkan dulu sekitar 30 detik agar sedikit mencair dan lebih lembut. Setelah
itu gosokkan dengan lembut ke seluruh permukaan kulit wajah dan leher. Diamkan
dulu 5-10 menit dan bilas dengan air bersih.
2. Es Batu Teh Hijau
Es batu yang
dingin akan menyegarkan kulit wajah. Teh hijau yang mengandung antioksidan juga
akan membuat kulit lebih segar dan menghilangkan kantung mata yang membuat
wajah terlihat pucat dan sayu.
Caranya sangat mudah lho, seduh teh hijau. Biarkan
dingin lalu masukkan dalam cetakan es batu. Bekukan di dalam freezer. Kamu bisa
menggunakan es batu teh hijau ini untuk mengatasi kantung mata tebal akibat
kurang tidur atau kelelahan. Kandungan kafein dan es akan sangat efektif untuk
meredakan bengkak dan cairan berlebih di sekitar mata.
3. Air dan Es Batu
Facial yang satu ini sangat sederhana. Kamu akan
langsung mendapatkan wajah yang segar setelah melakukan facial yang satu ini.
Cukup campurkan air dengan es batu. Biarkan es batu
mencair sebentar, lalu gunakan air ini untuk membasuh wajah kamu. Sensasi
dingin ini bisa meningkatkan sirkulasi dan mengencangkan kulit wajah. Lakukan
ini secara rutin di pagi hari untuk hasil yang memuaskan.
4. Es Batu dan Kantung Plastik
Yang satu ini akan sangat pas untuk mengecilkan
jerawat yang mengganggu penampilan kamu. Benjolan jerawat pada wajah jelas akan
sangat mengganggu penampilan.
Masukkan es batu dalam kantung plastik dan oleskan
pada jerawat yang meradang. Diamkan selama kurang lebih 5 menit. Ini akan
mengurangi rasa nyeri dan juga benjolan jerawat. Selain itu tak akan lagi kulit
kemerahan akibat jerawat.
5. Es Batu
Kamu sering mencabuti bulu alis? Sering bermasalah
dengan kulit yang jadi kemerahan dan sakit setelah mencabuti? Well, tenang aja,
ada solusi super mudahnya.
Kamu tinggal mengoleskan es batu saja pada kulit alis
sebelum dan sesudah mencabuti bulu alis. Ini akan mengurangi rasa sakit saat mencabuti
bulu alis. Selain itu kemerahan tak akan terjadi.
6. Es Batu dan Lidah Buaya
Kulit terbakar sinar matahari akibat berpanas-panasan
di luar ruangan? Well, ini adalah solusi yang sangat tepat untuk kamu. Dua
perpaduan ini akan membuat kulit dingin dengan seketika.
Campurkan saja gel lidah buaya dengan air. Masukkan
cetakan es dan biarkan membeku. Oleskan es batu ini pada wajah yang kepanasan
dan rasakan manfaatnya yang luar biasa.
7. Es Batu dan Lavender
Kamu ingin melakukan facial sendiri di rumah secara
rutin dan mudah? Perpaduan dua bahan ini akan membuat kamu merasa rileks dan
tenang.
Caranya cukup simple, bungkus saja es batu dalam
handuk dan teteskan sedikit minyak lavender. Oleskan pada wajah dan setelah itu
pijat pelan-pelan. Ini akan memperlancar sirkulasi darah pada wajah dan
menyamarkan garis-garis halus pada wajah. Silahkan dicoba ya di rumah..
Semoga artikel Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar ini bermanfaat.
Silahkan baca juga artikel Cara Mengatasi Bibir Kering Secara Alami.
Semoga artikel Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar ini bermanfaat.
Silahkan baca juga artikel Cara Mengatasi Bibir Kering Secara Alami.
0 Response to "Keajaiban Facial Es Batu Yang Bakal Bikin Kulit Makin Cantik Bersinar"
Post a Comment